Tugas 6 Kelas APSI E - 2023

Pada tugas 6 ini, saya membuat Use Case Sistem Gate ITS serta Use Case Diagram Sistem Gate ITS. 

Untuk informasi singkat mengenai apa itu use case, use case merupakan sebuah teknik perancangan sistem informasi yang digunakan untuk mengidentifikasi kebutuhan dari pengguna serta fungsionalitas dari sistem. Pada umumnya, use case ini digunakan dalam analisis kebutuhan dan perancangan sistem untuk menentukan bagaimana sistem akan berinteraksi dengan pengguna serta entitas lainnya.

Use case ini ada beberapa bentuknya dalam analisis perancangan sistem informasi ini. Yaitu

  • Use Case Scenario : Skenario ini merupakan rangkaian langkah-langkah yang dibuat secara urut untuk menjelaskan cara pengguna berinteraksi dengan sistem pada situasi tertentu.
  • Use Case Diagram : Pada diagram ini, tentunya untuk menggambarkan interaksi antara pengguna dengan sistem namun fokus pada fungsionalistas sistem tersebut. Use case diagram ini digunakan untuk menunjukkan bagaimana interaksi sistem dengan user. Contohnya manipulasi data dalam sistem.
  • Use Case Description : Pada use case ini, fokusnya adalah mendeskripsikan secara rinci tentang setiap use case yang termasuk dalam sistem. Deskripsi use case ini menjelaskan alur kerja bagaimana sistem ini berjalan serta interkasi antara user dengan sistem. Deskripsi sangat membantu pengembang sistem untuk memahami bagaimana kebutuhan pengguna serta dalam perancang sistem yang sesuai dengan kebutuhan tersebut. 
  • Use Case Template : Pada template ini, seperti formulir yang diguakan untuk mengumpulkan informasi tentang setiap use case. Template use case sendiri berisi informasi nama use case-nya, apakah ada aktor yang terlibat, deskripsi dari use case, serta skenario dan asumsi batasan yang terkait dengan use case tersebut. 

Berikut hasil kerja saya tentang analisa Use Case Sistem Gate Kampus ITS : 



Berikut ini adalah Diagram use case dari kasus diatas : 




Komentar